Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Hanura di Jambi, besok (Selasa, 8/5) tidak hanya untuk melakukan konsolidasi pemenangan Pilkada 2018 dan Pemilu 2019.
- Prabowo Jamu SBY Makan Siang Nasi Liwet Dan Kopi Hambalang
- Melangkah Lebih Awal, PDI Perjuangan Buka Penjaringan Untuk Cabup Kudus Dan Cawabup Kudus
- MK Bersidang, Gibran Ngantor Seperti Biasa
Baca Juga
Ketua DPP Hanura Bidang‎ Humas, Media dan IT, Arief Suditomo menjelaskan bahwa rakernas juga akan diisi agenda peluncuran tagline Hanura, ‘Indonesia Beradab’.
"Kita akan launching tagline Partai Hanura, yaitu 'Indonesia Beradab’. Pada rakenas besok rencananya juga diikuti oleh Pak Jokowi," ucap Arief di RM Pondok Patin, Pekanbaru, Riau, Senin, (7/5) seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL
Tagline ini dipilih mengingat nilai keberadaban bangsa Indonesia kian luntur di tengah tahun politik ini. Selain itu, juga karena Hanura memandang bahwa partai harus adaptif dengan kearifan lokal.
"Kearifan lokal ini lah, yang nantinya akan diidentifikasi di rakernas," pungkasnya.
- Pj Bupati Karanganyar Pastikan Logistik Pilkada Aman
- Ganjar Janjikan Penghapusan Kredit Macet Petani
- 1.246 Anggota Satlinmas Pekalongan Siap Amankan Pilkada 2024